Trekking ke Hutan Gunung Halimun

Advertisement





Bagi pecinta alam yang suka berpetualang menikmati alam bebas, atau bosan dengan suasana hiruk-pikuk keramaian ibukota. Cobalah mencari suasana lain, yaitu mencoba berpetualang di Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS). Taman Nasional Gunung Halimun Salak berada di tiga wilayah, yaitu Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Hutan trovis ini merupakan hutan daratan rendah terbesar di pulau Jawa memiliki luas 113,000 hektar. Dihuni 61 spesies mamalia, 750 tumbuhan dan 250 jenis burung (sumber: Center for International Forestry Research (CIFOR). Termasuk salah satu yang memiliki keanekaragaman hayati terkaya di Indonesia.

0 komentar:

Post a Comment